Jumat, 27 Oktober 2017

Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Persepsi Konsumen Memakai Canel Orange TV di Kota Banda Aceh

Analisis  Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Persepsi Konsumen
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah
Seiring perkembangan pembangunan ekonomi saat ini yang semakin tinggi ditandai dengan persaingan perusahaan selaku produsen yang menghasilkan barang dan jasa atau produk-produk sejenis dengan berbagai macam kelebihan dari produk yang dihasilkan oleh produsen. Dalam hal ini, tentulah konsumen yang paling diuntungkan karena konsumen diberikan kesempatan lebih luas untuk memilih dan membeli produk sesuai dengan keinginan dan kebutuhannya. Namun pada dasarnya, konsumen akan membeli suatu produk yang dapat memuaskan keinginan tidak hanya dalam bentuk fisik tetapi juga manfaat dari produk tersebut.

Pada saat ini konsumen semakin pandai di dalam membelanjakan uangnya. Konsumen membeli barang yang dibutuhkan dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhannya. Selain itu konsumen juga menyesuaikan harga barang dengan kemampuan ekonomi mereka, karena konsumen semakin sadar akan kebutuhan yang harus didahulukan dan yang harus ditunda terlebih dahulu. Oleh karena itu, konsumen ditempatkan sebagai titik sentral yang diperhatikan oleh pemasar. Pesatnya perkembangan perdagangan saat ini menunjukkan bahwa lebih banyak produk yang ditawarkan kepada konsumen daripada permintaan. Kelebihan dari penawaran ini menyebabkan banyak produk yang tidak terjual atau tidak dikonsumsi oleh konsumen. Kecilnya permintaan dari pada penawaran ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain secara umum adalah keadaan ekonomi dari konsumen itu sendiri. Selain itu, dengan naiknya harga yang ditetapkan oleh produsen yang tidak sesuai dengan kualitas produknya, kurangnya produsen dalam mengkomunikasikan produk serta kurangnya penyebaran produk di pasar sehingga konsumen tidak mengetahui keberadaan produk tersebut.

Seorang pemasar perlu mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumennya. Karena dengan mengetahui secara tepat kebutuhan dan keinginan konsumennya maka, perusahaan akan mampu memberikan produk dan jasa dengan kualitas yang unggul sebagaimana yang diinginkan konsumennya. Serta akan menuntun pemasar pada pembuatan strategi pemasaran yang tepat dan efisien. Pemasar dapat mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumennya, salah satunya melalui perantara (saluran distribusi) yang digunakan dalam penyebaran produknya yaitu melalui perdagangan eceran (retailing). Dimana perdagangan eceran merupakan rantai terakhir saluran distribusi di dalam menyampaikan suatu produk yang dihasilkan produsen sehingga sampai ke tangan konsumen.

Salah satu produk yang ramai diminati adalah chanel televisi, dimana chanel televisi telah menjadi kebutuhan untuk masyarakat pada umumnya. Kebutuhan dari pemasangan chanel televisi adalah sebagai kebutuhan rumah tangga dan warung-warung. Mengingat semakin pesatnya kemajuan usaha-usaha  warung khusunya di Pidie Jaya tak lepas dari peran chanel televisi. Warung-warung kopi di Kota Banda Aceh telah berkembang seiring antusiasnya masyarakat dalam mendapatkan tayangan televisi. Berbagai keperluan masyarakat dalam menyaksikan siaran televisi, seperti menonton siaran bola, nonton film dan juga berita.

Diantara kebutuhan masyarakat tersebut terdapat yang paling berpengaruh terhadap omset perusahaan chanel televisi yaitu salahnya adalah nonton bola. Masyarakat sangat menikmati tayangan bola dari usia remaja sampai uisa tua. Oleh sebab itu para wirausaha warung kopi harus mencurahkan pikiran untuk memenuhi kebutuhan pelanggannya. Walaupun harga mahal chanel tetap laku di pasaran disebabkan ketergantungan usaha warung saat ini adalah pada chanel televisi.

Pada beberapa tahun kebelakang berbagai chanel televisi hadir dipasaran dan habis terjual. Rata-rata konsumen yang membeli chanel merupakan pemilik usaha warung kopi. Kategori chanel yang telah beredar adalah berbagai tipe dan jenis produknya, antara lain seperti Indovision, Telkom vision, Orange TV dan lain-lain sebagainya. Ketiga chanel ini sudah digunakan untuk siaran televisinya dan semuanya laku di pasaran. Dalam jangkauan waktu tidak terlalu lama produk chanel yang kian hari kian menjadi benda tua dengan dikeluarkannya produk saingan.

Pada tahun 2013 sampai sekarang yang tinggal dan menjadi prioritas konsumen adalah chanel Orange TV. Dimana chanel orange TV menjadi andalan masyarakat dalam melakukan usaha warungnya. Chanel orange TV telah menjadikan para pemilik usaha warung berkembang usahanya seiring dengan kesukaan masyarakat akan tontonan siaran bola. Pemilik usaha warung sangat terbantu dengan pemasangan chanel televisi orange TV disebabkan pemilik usaha warung tidak susah dalam menarik pelanggan warungnya. Walaupun ada kelemahan pada chanel orange televisi, tetapi tidak menyurutkan pemilik usaha untuk tetap setia menggunakan orange TV.

Kelemahan orange TV adalah penayangan siaran medapat gangguan saat adanya hujan lebat dan kondisi cuaca yang tidak baik. Hal ini dapat membuat para pemakai siaran merasa terganggu dan akan merasa risih. Kondisi tersebut dapat menyebabkan kehilangan kepercayaan dari pemakai orange TV dimanapun saja berada. Maka dari itu perlu suatu kebijakan perusahaan yang memproduksin chanel orange TV harus dapat memperbaiki masalah-maslah tersebut supaya para pemakai atau konsumen tetap setia pada produk chanel orange TV. Langkah-langkah yang mungkin diperlukan dengan perbaikan kualitas produknya.

Berdasarkan uraian di atas, maka penting bagi perusahaan untuk memahami perilaku konsumen dalam pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumennya. Melalui penelitian ini, peneliti memfokuskan pada persepsi konsumen pada pemasaran chanel orange TV. Berpijak pada masalah di atas maka penulis mengangkat judul penelitian tentang “Analisis  Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Persepsi Konsumen Memakai Canel Orange TV di Kota Banda Aceh” .

1.2 Perumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang masalah yang diuraikan di atas, maka peneliti merumuskan masalah sebagai berikut:
  1. Bagamana pengaruh merek terhadap persepsi konsumen memakai Canel Orange TV di Kota Banda Aceh?
  2. Bagamana pengaruh kualitas produk terhadap persepsi konsumen memakai Canel Orange TV di Kota Banda Aceh?
  3. Diantara variabel-variabel yang diteliti, manakah variabel yang paling dominan mempengaruhi persepsi konsumen terdadap pemakaian  Canel Orange TV di Kota Banda Aceh?
1.3 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut:
  1. Untuk mengetahui pengaruh merek terhadap persepsi konsumen memakai Canel Orange TV di Kota Banda Aceh.
  2. Untuk mengetahui pengaruh kualitas produk terhadap persepsi konsumen memakai Canel Orange TV di Kota Banda Aceh.
  3. Untuk mengetahui variabel yang paling dominan mempengaruhi persepsi konsumen terdadap pemakaian  Canel Orange TV di Kota Banda Aceh.
1.4 Manfaat Penelitian
Adapun manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut:
  1. Bagi penulis: Untuk bisa mengaplikasikan berbagai teori pemasaran yang telah diperoleh selama masa studi pascasarjana.
  2. Bagi lembaga pendidikan: Sebagai masukan dan tambahan wawasan teori dan pengetahuan mengenai berbagai hal pemasaran dan keberadaan Canel Orange TV.
  3. Bagi pembaca: Sebagai masukan, acuan, dan referensi bagi pembaca umumnya, dan khususnya bagi peneliti yang akan datang.
Untuk file lengkap silakan hubungi : 085275077070
Facebook: https://www.facebook.com/fadlul.fe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengertian Pemasaran Jasa Menurut Para Ahli

Pengertian Pemasaran Jasa Dalam konsep pemasaran modern telah dikatakan bahwa titik tolak dari kegiatan pemasaran ialah mengetahui kebu...